Kamis, 19 Juli 2012

Kecanggihan Teknologi Digital, Cara Kreatif Penumbuh Semangat Menuju Indonesia Berprestasi

Berbicara kemajuan zaman, menjadi keharusan kita berbicara tentang kecanggihan teknologi digital. Tidak dapat dielakkan lagi bahwa masyarakat kita dikenal sebagai masyarakat yang tingkat konsumtifitasnya tinggi, sutuju??? konsumtifitas tinggi ini terutama terletak pada hal-hal yang berhubungan dengan teknologi. Teknologi-teknologi yang sekarang ini sedang marak-maraknya di negara kita Indonesia ini adalah teknologi jejaring sosial, seperti: Blogging, facebook, twitter, Skype, dan what’s up. Tidak luput pula, gadget-gadget dan netbook-netbook baru yang canggih nan trendy luncuran perusahaan-perusahaan ternama di dunia menjadi pelengkap kehidupan konsumtif masyarakat Indonesia. Lalu, salahkah kita mIlustrasi Sikap Hidup Konsumtif Masyarakat Indonesiaenjadi masyarakat yang konsumtif seperti sekarang ini??

Menurut saya, tidaklah salah menjadi masyarakat yang konsumtif. Namun, perlu digarisbawahi disini bahwa tingkat konsumtivitas yang tinggi tersebut harus diimbangi dengan kecerdasan dalam hal pemanfaatannya, Right?? Akan menjadi momok tersendiri bagi bangsa kita ini jika kita tidak pandai untuk memanfaatkan teknologi-teknologi tersebut secara tepat. Lalu bagaimanakah cara pemanfaatan teknologi-teknologi tersebut agar tepat guna?

Sebenarnya, teknologi-teknologi digital ini sangat potensial untuk mendidik masyarakat indonesia agar mampu berprestasi. Berprestasi di sini tentu dapat diartikan secara luas baik secara akademik maupun non akademik. Baiklah, saya mulai pembicaraan saya tentang pemanfaatan teknologi secara tepat ini dengan satu buah situs jejaring sosial sebagai wakil dari situs-situs jejaring sosial lainnya, apalagi kalau bukan facebook.

1. Facebook Sebagai Sarana Belajar – Mengajar dan Media Sosial

Siapa sih yang tidak kenal dengan facebook di dunia sekarang ini??saya kira hampir tidak ada seorangpun dimuka bumi ini yang tidak kenal akan facebook. Facebook yang menawarkan berbagai fitur mulai dari game, chatting, dan fitur-fitur lain yang menggoda, masih menduduki peringkat pertama kunjungan internet di seluruh dunia. Facebook ini diakses oleh berbagai kalangan dengan tingkat strata sosial yang berbeda-beda, mulai dari kalangan bawah hingga atas, anak-anak hingga dewasa, baik muda maupun tua, kebanyakan dari mereka memiliki akun facebook. Nah, dari sini sudah mengindikasikan bahwa facebook ini sangatlah potensial untuk digunakan sebagai media pembelajaran masyarakat indonesia. Lalu bagaimana cara memanfaatkan potensi tersebut secara kreatif?!

Para Siswa Asik Berdiskusi Lewat Facebook Chatting Dengan GuruBanyak fitur-fitur facebook yang dapat dimanfaatkan, mulai dari forum, facebook share, update status, ataupun facebook quiz yang dapat digunakan sebagai wahana polling. Mulai dari update status, dalam hal ini saya ambil kasus dalam dunia pendidikan tingkat SD sampai dengan SMA bahkan mungkin kuliah sekalipun. Dari update status ini, dapat digunakan sebagai sarana pembelajaran interaktif antara guru dengan siswa, dosen dengan mahasiswa atau sebaliknya.Cara interaksi lewat update status tersebut sangatlah mudah, sang guru tinggal memngeposkan sebuah status yang berhubungan dengan materi yang telah disampaikan lalu guru tersebut men-Tag semua siswa sehingga terjadilah disitu komunikasi aktif antara guru dan siswa tanpa harus bertatap muka terlebih dahulu.

Quiz atau ulangan kecil-kecilan pun mungkin juga dilakukan secara online dengan menggunakan fitur facebook quiz, memang dimungkinkan siswa dapat saling contek mencontek disini. Namun hal ini menurut saya tidak masalah asalkan nilai dari quiz ini tidak semata-mata menjadi acuan penilaian. Selain itu, media chatting juga dapat digunakan untuk memfasilitasi siswa-siswa yang cenderung pasif dikelas dikarenakan memiliki sifat pemalu agar mereka dapat berbicara dengan lugas. Selain itu, chatting ini dapat digunakan sebagai sarana diskusi kelompok dengan membuat group terlebih dahulu.

Bagaimana memanfaatkan facebook untuk kepentingan masyarakat???dalam hal ini masyarakat dapat men-share pengalaman-pengalaman berharga mereka baik yang didapat dari membaca atau pengalaman priFacebook Koin Peduli Pritabadi sehingga dapat digunakan sebagai media pembelajaran bagi masyarakat umum. Selain itu, membuat group-group sosial seperti yang kemarin-kemarin sempat menjadi trending topik yaitu “koin peduli prita” akan memberikan kontrol sosial bagi pemerintah agar senantiasa peduli terhadap rakyatnya. Sebenarnya masih banyak lagi manfaat-manfaat yang mungkin kita petik dari jejaring sosila facebook ini. Namun, jika dibahas mungkin akan menghabiskan banyak halaman di blog saya… :D

2. Blogspot Media Penumbuh Kecintaan Membaca dan Menulis

Nah kalo yang satu ini sudah pasti dan sudah jelas manfaatnya…apa lagi kalo bukan mendidik masyarakat indonesia untuk cinta menulis. Mengapa menulis ini sangat bisa untuk mendidik masyarakat indonesia agar berprestasi?? Untuk dapat menulis dengan baik kita membutuhkan pengetahuan tentang apa topik yang kita pilih. Untuk itu, kita butuh membaca berbagai literatur efeknya pengetahuan kitapun akan semakin bertambah banyak dengan banyak membaca. Bukankah bangsa yang cerdas itu bangsa yang cinta membaca. Dan dengan cerdasnya suatu bangsa maka prestasi menumpuk bukanlah hal yang sulit. Bukan begitu???
Namun, apakah mungkin seseorang bisa cinta akan blog kalo tidak meGuru Memberi Tugas Blogging Kepada Siswa-Siswingenali terlebih dahulu apa sih itu blog???!!! ckckckkc...saya rasa tidak mungkin deh sepertinya.Oleh karena itu, perlu diadakan lomba-lomba seperti yang diadakan oleh forum komunitas jawa timur bernama ngawur ini, agar masyarakat indonesia lebih mengenal budaya menulis di blog, ya itung-itung lomba seperti ini menjadi pemacu awal untuk mengenal lebih dalam akan blog?! selain itu , saya pikir disekolah-sekolah sebaiknya sesekali memberi tugas pada murid-muridnya untuk membuat blog dalam waktu deadline yang cukup lama dengan membebaskan siswa untuk menuliskan apa yang mereka kehendaki, bisa curcol, guyonan, atau apapun asalkan tidak mengandung unsur sara, pornografi, dan rasisme (bukan maksud sotoy loh...ghehehe...ini hanya usul punya usul saja .... :D).
Tugas blogging seperti tersebut di atas menurut saya amat sangat membantu siswa-siswi untuk membangun kreatifitas mereka. Ya dengan kreatifitas inilah, kita bangsa indonesia mampu menumbuhkan semangat untuk berprestasi agar menjadi bangsa yang mampu bersaing di taraf internasional. Hehe....?!dan diharapkan dengan kreatifitas-kreatifitas tersebut lahirlah berbagai macam lapangan pekerjaan yang akan menyerap banyak tenaga kerja di Indonesia. Amiiin..... Bagi para blogger pemula ataupun yang sudah ahli, bisa bergabung di blogger nusantara yang merupakan tempat perhimpunan para blogger yang diharapkan kita bisa saling share opini disini.

IQ is important but the most important thing is creativity, you need to be creative when you want to take the whole world under your hands”
(Fauzan Ahmadi)


3. Game (Permainan) Digital Cara Menyenangkan Dalam Belajar
Ngawur dan nyeleneh, mungkin kata itu yang pas untuk tag list ke tiga ini, mana mungkin sebuah game mampu memompa semangat berprestasi???! Seperti saya bilang tadi, bahwa jika teknologi itu digunakan dengan tepat akan berdampak positif. Kalo yang ini sebenarnya merupakan pengalaman pribadi saya. Jujur saya merupakan orang yang sangat suka ngegame
Game Kekerasanyang Tidak Seharusnya Dimainkan
mulai dari game yang tidak butuh berpikir sama sekali alias cuman perang jlas jles jlas jles hingga game strategi seperti the company of heroes, warcraft, PES 2012 dan lain-lain. Serta gamehouse-gamehouse kecil. Tapi bukan tipe-tipe game seperti ini yang saya maksudkandisini... hehe, kalo game-game seperti ini keknya lebih ke bikin males serta lupa waktu daripada bikin semangat...
Lalu BagaimanPermainan Armadillorun, Contoh Game Konsep Engineeringa membuat game untuk pendongkrak semangat berprestasi???! solusinya adalah dengan menyisipkan konsep-konsep IPTEK di setiap game yang dibuat. Atau Membuat game yang berisi pengetahuan-pengetahuan. Cara tersebut merupakan cara yang kreatif karena akan menumbuhkan sikap belajar dengan menyenangkan.
Salah satu game yang terdapat konsep-konsep dasar engineer yang paling saya senangi saat kuliah adalah armadillo run. menurut saya game ini sangat kerene dan lumayan seru. Game yang mengetest insting engineering saya ketika kuliah tingkat satu. :D, jadi terkenang masa-masa susah dulu….hehehe
Gambar diatas merupakan screen shot armadillo run , klik gambar tersebut untuk masuk ke situs armadillo run... :) download dan coba gamenya. Uji tingkat ke-engineeran kalian...hehehehe...

14. Gadget-Gadget Canggih, Media Komunikasi Penyokong Roda Bisnis Indonesia.
Samsung Galaxy Tabs, Contoh PC Tablet
Tablet PC,menawarkan berbagai kenyamanan dan kemobilitasan. Teknologi-teknologi yang ditawarkan oleh PC-Tablet seperti ini sangat banyak dan jika penggunaannya benar maka tidak dapat dipungkiri ini akan mencerdaskan masyarakat. Salah satu contoh pemanfaatan teknologi PC tablet dalam dunia bisnis adalah untuk mengakomodasi para pembisnis yang super sibuk dan membutuhkan koneksi internet setiap saat dan dimana saja yang membutuhkan suplay informasi yang cepat dan akurat.
Handphone Blackberry, Memudahkan Transaksi Bisnis
Untuk para kaskuser yang menjalankan bisnis jual - beli, pemanfaatan BB (Black Berry) merupakan pilihan yang tepat karena memiliki keunggulan mesenger nya yang super cepat dalam kirim-terima pesan. Dengan gadget ini, transaksi yang cepat dan mudah dapat dilakukan. Bagi para pelajar, BB dapat digunakan untuk ber-mesenger-an dengan para guru guna berdiskusi mesalah pelajaran yang tidak dimengerti. Kedua gadget di atas sama-sama memiliki koneksi internet dan program-program jejaring sosial yang disebutkan di atas. Sehingga, manfaat-manfaat yang disebutkan di atas dapat juga di peroleh melalui gadget ini.
Sepertinya sudah cukup banyak dan panjang artikel yang saya buat, saatnya say Good Bay to Pembaca yang terhormat. Sampai jumpa di postingan selanjutnya.... :D, oiya hampir lupa, anda dapat mengakses website pusatteknologi untuk mengetahui teknologi-teknologi yang up to date untuk anda.
s




Related Article:



Sameera ChathurangaPosted By John Cobra

My real name is Fauzan Ahmadi, i used the name of john cobra because people are used to called me john. I am a person that always have dreams to be achieved and always never gived up in everything i have started eventhough the difficulties is so tight. Right now i am still studying in an university and still doing my hobby to share information that i have got in every article that i read. I really like to make friends more and more contact me

Thank You

0 comments:

Posting Komentar